Biaya Masuk Jatim Park 2 2024: Aktivitas & Wahana

Biaya Masuk Jatim Park 2 – Berlibur saat masuk musim libur panjang adalah hal impian bagi semua orang, tidak terkecuali itu kalian. Jika warga Jabar bisa berlibur di Kebon Raya Bogor, warga Jawa Timur dan sekitarnya juga disajikan banyak tempat wisata di kunjungi dan salah satunya yakni Jatim Park 2.

Jadi Jatim Park 2 adalah tempat wisata dan kebun binatang modern yang terletak di Kota Batu, Jawa Timur. Jatim Park 2 yang berada di tanah seluas 14 hektare tersebut merupakan bagian dari Jatim Park 2, selain Pohon Inn dan Museum Satwa.

Jatim Park 2 jadi pilihan tepat saat berwisata keluarga, mengapa demikian? Selain mendapatkan hiburan di sana kalian juga bisa mengenalkan aneka jenis hewan kepada sang anak. Bahkan di sana juga terdapat museum serangga dengan banyaknya jenis serangga.

Berminat berkunjung atau berlibur ke Jatim Park 2? Tentu saja sebagian dari kalian bertanya mengenai harga atau biaya tiket masuk Jatim Park 2 itu sendiri berapa. Dengan pertanyaan tersebut, di sini kami akan bantu jawab dan jelaskan secara lengkap.

Apa Itu Jatim Park 2?

Apa Itu Jatim Park 2

Sebelum lanjut ke pembahasan biaya masuknya, dan sudah sedikit dijelaskan di atas mengenai Jatim Park 2. Di sini kami akan jelaskan secara lengkap apa itu sebenarnya Jatim Park 2, mungkin sebagian dari kalian masih banyak yang bertanya.

Jadi Jatim Park 2 adalah destinasi wisata konservasi satwa yang juga dikenal juga sebagai Batu Secret Zoo. Batu Secret Zoo yakni tempat wisata dan kebun binatang modern yang terletak di Kota Batu, Jawa Timur.

Jatim Park 2 atau Batu Secret Zoo memiliki luas tanah sekitar 14 hektare yang terdiri dari berbagai bagian mulai dari dari Jatim Park 2, selain Pohon Inn dan Museum Satwa. Tentu saja ini sangat cocok untuk kalian berlibur bersama keluarga.

Untuk alamat sendiri, Jatim Park 2 berada di Jalan Raya Oro-Oro Ombo No 9, Temas, Kecamatan Batu, Kota Batu, Jawa Timur, Kode Pos 65315. Untuk jam buka tempat wisata ini sendiri buka setiap hari (Senin – Minggu) mulai dari jam 09.30 – 17.30 WIB.

Wahana di Jatim Park 2

Jika sudah tahu apa itu Jatim Park 2 di atas, selanjutnya kalian tinggal mengetahui apa saja wahana dan aktivitas di dalamnya. Di Jatim Park 2 terdapat tiga bangunan yakni Batu Secret Zoo, Eco Garden Park, dan Museum Satwa.

  • Batu Secret Zoo : Miliki enam area satwa meliputi akuarium pasar Afrika, fantasy and adventure land, area reptil, tiger land, beserta sabana.
  • Eco Green Park : Sediakan ornamen-ornamen yang dibuat dari barang-barang bekas serta terdapat 30 wahana di dalamnya, termasuk world of parrot, hydroponic, animal farm, dan lainnya.
  • Museum Satwa : Hadirkan sekitar 5000 lebih koleksi serangga bagi pengunjung yang ingin mempelajari lebih dalam dan ada pula sejumlah patung hewan dan fosil yang tidak kalah menarik.

Tentu dengan adanya aktivitas dan wahana di atas, kalian akan merasakan sensasi berbeda di tempat wisata lainnya. Selain berlibur, seperti sudah disebutkan di atas nantinya kalian di sana juga bisa belajar bersama anak-anak di museum satwa dengan berbagai aneka jenis satwa.

Biaya Masuk Jatim Park 2

Jika sudah tahu apa itu Jatim Park 2 dan wahana apa saja di dalamnya, selanjutnya kembali ke pembahasan utama seperti di judul yakni biaya masuk atau harga tiket masuknya. Adapun untuk biaya sendiri bisa dilihat pada tabel di bawah ini:

KETHARIBIAYA / HARGA
Jatim Park 2 + Eco Green parkWeekdayRp 140.000
Jatim Park 2 + Eco Green park weekend sehargaWeekendRp 160.000
Eco Green ParkWeekdayRp 55.000
Eco Green ParkWeekendRp 75.000

Catatan : Harga tiket masuk di atas bisa berubah sewaktu-waktu, jadi silakan untuk cek biaya Jatim Park 2 lewat situs resminya untuk mengetahui harga terupdate.

Kesimpulan

Melihat dari biaya masuk di atas, tentu kalian bisa gambarkan berapa besaran uang yang harus dikeluarkan untuk berlibur di Jatim Park 2. Selain itu semakin banyak orang (keluarga) tentu kalian perlu siapkan uang lebih.

Namun dari harga tiket atau biaya tiket masuk di atas, sebanding dengan wahana apa saja yang diberikan kepada pengunjung. Dengan begitu, berkunjung di Jatim Park 2 jadi salah satu pilihan tepat bagi kalian yang ingin mengajak keluarga untuk berlibur.

Demikian kiranya pembahasan dapat biayatarif.com sajikan mengenai biaya masuk Jatim Park 2 beserta informasi terkait lainnya. Di harapkan adanya informasi biaya masuk di atas bisa menjawab rasa penasaran kalian yang ingin berkunjung ke Jatim Park 2 di Batu Malang.