√ Tarif Rawat Inap Rumah Sakit Prikasih 2024 : Semua Kelas & Fasilitas

Tarif Rawat Inap Rumah Sakit Prikasih – Rumah Sakit Prikasih merupakan rumah sakit di bina sejak tahun 1984 oleh Yayasan Putra Prikasih. Pada 19 September 2011, rumah sakit ini resmi menjadi rumah sakit umum dengan kelas C.

RS Prikasih yang berada di kelurahan Pondok Labu, Cilandak Jakarta Selatan ini memiliki visi menjadi RS pilihan yang dikenal dan dipercaya. Selain itu, RS yang satu ini juga memiliki konsep handal dan kompetitif untuk menunjang kebutuhan masyarakat sekitar yang majemuk dan dinamik.

RS Prikasih ini memiliki peralatan medis yang cukup lengkap serta memiliki beberapa dokter spesialis yang handal. Oleh karena itu, rumah sakit yang satu ini dapat kalian jadikan opsi ketika sedang mengalami masalah kesehatan.

Nah, pada kesempatan kali ini kami akan memberikan secara lengkap mengenai besaran tarif rawat inap Rumah Sakit Prikasih untuk semua kelas kamar yang tersedia. Tanpa berlama-lama lagi langsung saja kalian simak pembahasan harga kamar rawat inap RS Prikasih di bawah ini.

Tarif Rawat Inap Rumah Sakit Prikasih

Perlu kalian ketahui, RS Prikasih ini menyediakan beberapa fasilitas dan pelayanan yang dapat pasien gunakan. Layanan tersebut di antaranya yaitu seperti IGD, rawat inap, rawat jalan, ruang ICU, kamar operasi dan lain sebagainya.

Namun, kali ini kami akan membahas mengenai berapa besar tarif yang ditetapkan untuk rawat inap di Rumah sakit Prikasih. Daripada kalian penasaran, langsung saja perhatikan baik-baik penjelasan di bawah ini.

Kelas Kamar Rawat Inap Rumah Sakit Prikasih

Kelas Kamar Rawat Inap Rumah Sakit Prikasih

Sebelum membahas tarif rawat inap Rumah Sakit Prikasih lebih lanjut, sebaiknya kalian ketahui terlebih dahulu beberapa kelas kamar yang tersedia. Berikut ini adalah fasilitas yang diberikan untuk masing-masing kelas kamar rawat inap RS Prikasih.

1. Kelas VIP

  • Satu tempat tidur
  • TV kabel
  • AC
  • Bed side cabinet
  • Dispenser
  • Kamar mandi dengan pemanas air
  • Lemari es
  • Kursi teras
  • Meja makan dan meja tea set
  • Menu pilihan
  • Ruang tunggu
  • Sofa bed
  • Telepon

2. Kelas Utama

  • Satu tempat tidur
  • TV kabel
  • AC
  • Kamar mandi dengan pemanas air
  • Lemari es
  • Kursi teras
  • Meja tea set
  • Menu pilihan
  • Sofa bed
  • Telepon

3. Kelas I

  • Satu tempat tidur
  • TV
  • AC
  • Kamar mandi dengan pemanas air
  • Lemari es
  • Sofa bed
  • Telepon

4. Kelas I Bersalin

  • Dua tempat tidur
  • TV
  • AC
  • Kamar mandi dengan pemanas air
  • Lemari es

5. Kelas II Anak

  • Dua tempat tidur
  • TV
  • AC
  • Kamar mandi
  • Lemari es

6. Kelas II Bersalin

  • Tiga tempat tidur
  • TV
  • AC
  • Kamar mandi
  • Lemari es
  • Lemari kayu

7. Kelas II Dewasa

  • Dua tempat tidur
  • TV
  • AC
  • Kamar mandi
  • Lemari es

8. Kelas III Anak

  • Lima tempat tidur
  • AC
  • Kamar mandi

9. Kelas III Bersalin

  • Empat tempat tidur
  • TV
  • AC
  • Kamar mandi

10. Kelas III Dewasa

  • Empat tempat tidur
  • TV
  • AC
  • Kamar mandi

11. Kamar Bayi

  • Inkubator
  • 10 box bayi

12. Ruang Isolasi (Non Kelas)

  • Tiga tempat tidur
  • AC
  • Kamar mandi
  • Exhouse-fan

Tarif Rawat Inap Rumah Sakit Prikasih Terbaru

Tarif Rawat Inap Rumah Sakit Prikasih Terbaru

Setelah kalian paham mengenai beberapa kelas kamar rawat inap yang tersedia di RS Prikasih, selanjutnya kalian juga harus mengetahui berapa besar biaya yang ditetapkan. Nah, di bawah ini adalah harga untuk masing-masing kelas kamar rawat inap Rumah Sakit Prikasih.

Jenis KamarTarif
ICURp 750.000
Kelas UtamaRp 700.000
HCURp 650.000
Kelas I AnakRp 500.000
Kelas I BersalinRp 450.000
Kelas IIRp 220.000
IsolasiRp 150.000
Kelas IIIRp 120.000

Call Center Rumah Sakit Prikasih

Apabila di antara kalian masih ada yang bingung, kalian juga bisa menanyakan langsung dengan menghubungi Call Center Rumah Sakit Prikasih. Berikut ini adalah beberapa Contact Center Rumah Sakit Prikasih yang bisa kalian hubungi.

  • Telepon : 021 7504669
  • Fx : 021 7505148
  • IGD : 021 75905355
  • Twitter : @rsprikasih
  • Website : www.rsprikasih.com

FAQ

Berapa Tarif Untuk Kelas II Rawat Inap RS Prikasih?

Rumah Sakit Prikasih menetapkan harga atau biaya rawat inap untuk kelas II sebesar Rp 220.000

Apakah Rumah Sakit Prikasih Memiliki Fasilitas ICU?

Saat ini RS Prikasih sudah menyediakan fasilitas ruang ICU yang dapat pasien gunakan.

Demikian yang kali ini dapat Biayatarif sampaikan mengenai besaran tarif rawat inap Rumah Sakit Prikasih. Semoga informasi di atas bermanfaat dan bisa kalian jadikan bahan petimbangan sebelum menggunakan salah satu kamar rawat inap di Rumah Sakit Prikasih.