55 Biaya Ganti LCD HP Vivo 2024: Ciri, Penyebab & Perawatan

Biaya Ganti LCD HP Vivo – Layar atau LCD HP bermasalah pastinya sangat menjengkelkan karena bagian tersebut merupakan salah satu komponen paling vital sekaligus paling rawan untuk rusak. Di mana mayoritas smartphone keluaran terbaru sudah menggunakan layar bertipe layar sentuh sehingga peluang rusak semakin besar.

Memang benar bahwa saat ini sudah tersedia cukup banyak jenis pelindung layar HP untuk meminimalisir kerusakan, mulai dari gorilla glass, tempered glass, anti spy dan lain sebagainya. Namun, bukan berarti hal tersebut akan selalu melindungi LCD HP dari kerusakan, seperti baret, lecet, retakan sampai pecah di banyak tempat.

Perlu diketahui, penyebab LCD HP rusak sendiri dapat berasal dari berbagai macam hal, entah itu karena terbentur, jatuh atau karena komponen di dalamnya mengalami permasalahan sehingga dibutuhkan perbaikan. Nah, salah satu jenis atau merek HP yang rentan mengalami kerusakan pada bagian LCD tersebut yaitu Vivo.

Nah, apabila kalian merupakan pengguna HP Vivo dan ingin mengganti layar LCD karena rusak, ada baiknya cari tahu terlebih dahulu berapa besar harga atau biayanya. Karena sama-sama produk dari China maka biaya ganti LCD HP Xiaomi tidaklah terpaut jauh dari Vivo. Saat ingin tahu berapa besar biaya ganti LCD silakan simak pembahasan lengkapnya di bawah ini.

Ciri Kerusakan LCD HP Vivo

Ciri Kerusakan LCD HP Vivo

Seperti sudah dijelaskan sebelumnya, kerusakan layar atau LCD pada HP Vivo sebenarnya dapat ditandai dengan berbagai macam hal. Oleh sebab itu, sebelum membahas poin utama mengenai biaya ganti LCD HP Vivo lebih lanjut, sebaiknya pahami terlebih dahulu beberapa ciri kerusakannya di bawah ini.

  • Layar HP retak dan pecah.
  • Tidak muncul display (no display).
  • Munculnya garis-garis di layar HP.
  • Adanya titik hitam di layar HP.
  • Layar HP tidak sensitif terhadap sentuhan.
  • Lampu LCD HP mati.
  • Sering terjadinya touchscreen meleset.
  • Ghost touch.

Penyebab LCD HP Vivo Rusak

LCD HP Vivo yang rusak tentunya tidak akan terasa nyaman ketika dioperasikan. Agar menghindari hal tersebut, maka kalian perlu mengetahui beberapa penyebab kerusakannya. Di mana penyebab kerusakan LCD HP Vivo sendiri sebenarnya cukup beragam, entah itu karena faktor internal ataupun eksternal.

Agar lebih jelasnya, berikut akan kami berikan sejumlah penyebab LCD HP Vivo mengalami kerusakan sehingga tidak bisa dioperasikan.

HP Terlalu Panas (overheat)

Ketika kalian menggunakan HP Vivo untuk bermain game berat atau streaming terus-menerus akan menyebabkan suhunya naik. Karena hardware terus bekerja membuat panas dan ada kemungkinan terjadi overheat.

HP Kemasukan Air

Sebab lain LCD rusak adalah karena kemasukan air di mana sangat berpengaruh pada komponen elektroniknya. Saat air masuk akan menyebabkan layarnya jadi konsleting dan tidak berfungsi. Bahkan bisa sampai mati total.

Kerusakan Komponen LCD

Kemudian karena pengaruh pemakaian atau usia bisa saja komponen LCD HP Vivo mengalami kerusakan. Kadang bisa juga karena kesalahan dalam charge HP di mana daya yang masuk melebihi kemampuan baterai sehingga membuat komponennya rusak.

Kesalahan Pengaturan sistem HP Vivo

Selanjutnya ketika melakukan pengaturan atau flash HP Vivo juga dapat menjadi penyebab mengapa LCD jadi rusak. Tentu fungsi LCD dapat terganggu bahkan ada risiko mati total.

Cacat Pabrik

Jika diamati komponen elektronik memang rentan dengan kerusakan. Bahkan di beberapa kasus bisa berasal dari pabriknya alias cacar produksi. Karena quality control yang kurang atau bahkan rusak dalam perjalanan akan menyebabkan konsumen tidak menerima barang berkualitas.

Untuk merek Vivo memang konsumen akan lebih tenang karena sudah ada pabriknya di wilayah Indonesia sehingga dapat diproses pengembalian unit. Namun berbeda dengan LCD iPhone yang memang prosesnya jauh lebih lama karena produksinya di luar negeri.

Biaya Ganti LCD HP Vivo

Setelah mengetahui ciri hingga penyebab kerusakan LCD HP Vivo, selanjutnya kalian harus mengerti berapa besar harga atau tarif jasa perbaikannya. Perlu diketahui, salah satu cara yang bisa digunakan memperbaiki LCD HP Vivo rusak yaitu mengganti komponennya ke tukang servis.

Seperti halnya penggantian LCD HP Oppo, besaran biaya ganti LCD HP Vivo juga nantinya dipengaruhi oleh tipe atau seri perangkatnya. Selain itu, harga suku cadang LCD HP Vivo di pasaran Indonesia juga nantinya akan mempengaruhi besar kecilnya ongkos jasa penggantiannya.

Meskipun demikian, jangan khawatir karena biaya penggantian layar LCD HP Vivo sendiri sebenarnya tidak akan merogoh kocek terlalu dalam. Adapun besaran biaya ganti LCD HP Vivo ke tukang servis untuk semua tipe dan seri tersebut di antaranya yaitu seperti di bawah ini.

Tipe HP VivoBiaya
Vivo Y91Rp 450.000 – Rp 550.000
Vivo Y91CRp 450.000 – Rp 550.000
Vivo Y95Rp 450.000 – Rp 550.000
Vivo Y71Rp 400.000 – Rp 500.000
Vivo V9+Rp 450.000 – Rp 550.000
Vivo Y17Rp 500.000 – Rp 600.000
Vivo Y12Rp 500.000 – Rp 600.000
Vivo Y3Rp 500.000 – Rp 600.000
Vivo Y93Rp 350.000 – Rp 400.000
Vivo Y53Rp 250.000 – Rp 350.000
Vivo Y81 1803Rp 400.000 – Rp 500.000
Vivo Y83 1802Rp 400.000 – Rp 500.000
Vivo V5Rp 400.000 – Rp 500.000
Vivo V5SRp 400.000 – Rp 500.000
Vivo V9Rp 450.000 – Rp 550.000
Vivo Y18Rp 350.000 – Rp 450.000
Vivo Y33Rp 150.000 – Rp 200.000
Vivo Y15Rp 475.000 – Rp 575.000
Vivo Y27Rp 300.000 – Rp 400.000

Catatan : Biaya ganti LCD HP Vivo di atas dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya.

Tips Merawat LCD HP Vivo

Di atas sudah dijelaskan secara lengkap mengenai besaran biaya ganti LCD HP Vivo untuk semua tipe dan seri, entah itu dari segi harga komponen hingga ongkos pengerjaannya. Sebenarnya terdapat cukup banyak cara yang bisa dilakukan untuk melindungi layar smartphone agar tidak mudah rusak.

Maka dari itu, berikut akan kami jelaskan secara lengkap beberapa tips dalam merawat LCD HP Vivo supaya awet dan tahan lama.

  • Wajib memasang screen protector (pelindung layar).
  • Jangan menekan layar terlalu keras.
  • Jangan menggunakan kuku ketika menekan layar.
  • Jangan menyimpan HP di kantong celana.
  • Hindari paparan sinar matahari secara langsung.
  • Jauhkan dari medan magnet.

Kesimpulan

Dari penjelasan di atas dapat diambil kesimpulan bahwa besaran ongkos jasa penggantian LCD HP Vivo ditentukan berdasarkan tipe atau seri perangkat itu sendiri. Hal tersebut dikarenakan harga suku cadang LCD masing-masing tipe HP Vivo akan berbeda di pasaran Indonesia.

Demikian sekiranya pembahasan seputar biaya ganti LCD HP Vivo untuk semua tipe dan seri dilengkapi dengan ciri dan penyebab kerusakan hingga tips merawatnya versi Biayatarif. Semoga informasi di atas dapat dijadikan sebagai referensi ketika hendak mengganti LCD HP Vivo.