Biaya Suntik Putih di Erha 2024 (Prosedur & Efek Samping)

Biaya Suntik Putih di Erha – Memiliki kulit putih dan halus pastinya menjadi dambaan bagi sebagian besar wanita. Tentunya berbagai macam upaya dilakukan oleh beberapa orang dalam memutihkan kulit mereka, baik itu menggunakan krim kecantikan ataupun losion pemutih.

Belakangan ini, muncul sebuah tren kecantikan yang diklaim mampu memutihkan kulit secara instan dan bisa menangkal berbagai penyebab penyakit kulit kusam, yaitu suntik putih. Beberapa orang menganggap hasil dari suntik putih lebih memuaskan ketimbang metode lainnya.

Saat ini suntik putih atau infus whitening sendiri sudah dapat dilakukan di berbagai macam klinik kecantikan, salah satunya yaitu di Erha Clinic. Sebagaimana diketahui, setiap orang yang hendak melakukan perawatan kecantikan di Erha Clinic tentunya diharuskan membayar biaya administrasinya.

Maka dari itu, sebelum mengunjungi Erha Clinic terdekat untuk menjalani suntik putih, ada baiknya cari tahu terlebih dahulu berapa besar biayanya. Nah, untuk membantunya kali ini Biayatarif akan menjelaskan secara lengkap berapa kisaran biaya suntik putih di Erha Clinic semua cabang di Indonesia.

Apa Itu Suntik Putih?

Apa Itu Suntik Putih

Sebelum membahas biaya suntik putih di Erha lebih lanjut, sebaiknya pahami terlebih dahulu pengertiannya. Seperti dijelaskan sebelumnya, suntik putih ialah sebuah teknik perawatan kecantikan terkait pencerah kulit dengan cara menyuntikkan kombinasi larutan vitamin c dengan bahan tertentu seperti kolagen atau glutathione.

Vitamin C bersama kolagen dan glutathione bekerja sebagai zat antioksidan yang kuat sehingga membantu melindungi kulit dari paparan atau radiasi sinar UV. Dimana larutan ini disuntikkan secara perlahan ke dalam pembuluh darah pada lipatan lengan ataupun punggung tangan pasien.

Manfaat Suntik Putih

Manfaat Suntik

Salah satu alasan mengapa seseorang menjalani perawatan suntik putih yaitu karena mereka menginginkan kulit putih dan halus. Selain itu, sebenarnya suntik putih di Erha juga memiliki sejumlah manfaat lainnya. Adapun beberapa manfaat lain suntik putih di Erha Clinic tersebut diantaranya yaitu seperti berikut ini.

  • Mencerahkan pigmentasi kulit.
  • Membantu mengencangkan kulit.
  • Meningkatkan kesehatan kulit secara keseluruhan.
  • Mengurangi jerawat.
  • Mengurangi dark spot.
  • Meningkatkan kelembapan kulit.

Prosedur Suntik Putih di Erha

Prosedur Suntik Putih di Erha

Selain harus membayar biaya suntik putih atau infus whitening di Erha Clinic, pasien juga pastinya wajib mengikuti seluruh prosedur pelaksanaannya. Tentunya pelaksanaan suntik putih ini akan jauh lebih sederhana dibandingkan dengan prosedur MENGHILANGKAN TAHI LALAT DI ERHA CLINIC.

Klinik Erha melakukan prosedur suntik putih kepada para pasiennya dengan cara menyuntikkan sebuah cairan khusus ke pembuluh darah di lengan pasien. Dimana prosedur suntik putih ini pastinya dilakukan oleh dokter spesialis atau tenaga medis kompeten di bidangnya.

Perlu diingat, sebelum menjalani suntik putih di Erha, pastikan bahwa kalian tidak memiliki alergi terhadap apapun. Maka dari itu, sebaiknya lakukan tes atau cek alergi terlebih dahulu sebelum melakukan suntik putih di Erha Clinic terdekat.

Biaya Suntik Putih di Erha

Biaya Suntik Putih di Erha Semua Cabang

Untuk saat ini, hampir semua cabang Erha Clinic mematok tarif atau harga jasa pelayanan perawatan kecantikan yang sama, termasuk suntik putih. Besaran biaya suntik putih di Erha Clinic sendiri berada di kisaran Rp 300.000 sampai Rp 450.000 per suntikannya.

Biasanya efek dari suntik putih ini akan terasa di tubuh apabila pasien sudah menjalaninya selama lebih dari 6 kali. Sementara untuk periode penyuntikkannya umumnya dilakukan satu atau dua kali dalam seminggu, tergantung anjuran dari dokter kecantikan di Erha.

Efek Samping Suntik Putih di Erha

Efek Samping

Di atas sudah dijelaskan secara rinci mengenai besaran biaya suntik putih di semua cabang Erha Clinic. Meskipun suntik putih merupakan prosedur aman untuk dilakukan, namun tetap saja bahwa kegiatan tersebut memiliki risiko atau efek samping kepada para pasiennya.

Tentunya efek samping suntik putih tersebut harus diperhatikan dan dipertimbangkan dengan matang oleh para pasien, khususnya bagi mereka yang sensitif terhadap vitamin C. Berikut adalah beberapa efek samping suntik putih di Erha Clinic.

  • Sakit perut.
  • Nyeri dada.
  • Pengikisan gigi.
  • Pusing atau sakit kepala.
  • Diare.
  • Kelelahan.
  • Ruam kulit sehingga wajah memerah.
  • Sesak napas.
  • Mual dan muntah.
  • Iritasi kulit.
  • Gangguan perkemihan.
  • Menurunkan tingkat zinc atau seng dalam tubuh.

Kesimpulan

Dari penjelasan di atas dapat disimpulkan bahwa hampir semua cabang Klinik Erha di Indonesia mematok tarif suntik putih serupa. Hal ini dikarenakan rata-rata cabang Klinik Erha tersebut sudah dilengkapi dengan fasilitas medis modern serta tenaga ahli kompeten di bidang kecantikan.

Demikian pembahasan dari Biayatarif seputar besaran biaya suntik putih di Erha semua cabang dilengkapi dengan prosedur hingga efek samping pelaksanaannya. Semoga ulasan di atas bisa dijadikan sebagai referensi ketika hendak menjalani suntik putih di Erha Clinic terdekat.