4 Biaya Pasang Peredam Mobil Full Body 2024 : Jenis & Ukuran

Biaya Pasang Peredam Mobil – Guna membuat kabin mobil menjadi lebih kedap suara, berbagai cara dilakukan oleh para pemilik mobil. Salah satu cara yang mungkin paling ampuh dan bisa kalian lakukan supaya bisa membuat mobil menjadi lebih kedap yaitu dengan menambahkan peredam.

Dimana peredam membuat berkendara menjadi lebih nyaman dan fokus karena tidak teralihkan dengan suara-suara yang mengganggu. Meskipun demikian, bukan berarti suara dari luar kabin benar-benar tidak terdengar sama sekali. Pasalnya, kondisi yang senyap justru malah bisa membahayakan pengemudi.

Untungnya, di Indonesia sendiri saat ini sudah tersedia cukup banyak bengkel yang menyediakan jasa pasang peredam mobil. Akan tetapi, pastinya setiap bengkel di masing-masing wilayah Indonesia mempunyai ketentuan mengenai tarif atau harga jasa pemasangan yang cukup bervariasi.

Maka dari itu, apabila kalian berencana memasang peredam mobil di bengkel terdekat, ada baiknya cari tahu terlebih dahulu berapa besar biayanya. Nah, pada kesempatan kali ini kami akan menjelaskan secara lengkap mengenai biaya pasang peredam mobil full body untuk semua jenis dilengkapi tips memilihnya.

Fungsi Penggunaan Peredam Mobil

Fungsi Penggunaan Peredam Mobil

Seperti sudah dijelaskan sebelumnya, peredam suara merupakan salah satu komponen pentung pada mobil dengan peran atau fungsi untuk mengurangi kebisingan. Secara garis besarnya, fungsi peredam mobil yaitu untuk membuat kebisingan di bagian dalam atau kabin kendaraan menjadi lebih senyap sehingga mampu membuat nyaman berkendara.

Selain itu, apabila dilihat dari segi pemakaian ataupun penggunaannya, peredam mobil memiliki beberapa fungsi. Daripada penasaran, di bawah ini akan kami berikan fungsi peredam mobil berdasarkan tempat pemasangannya.

  • Penggunaan pada bagian pintu : Mengurangi suara dari luar mobil.
  • Penggunaan pada bagian lantai : Mengurangi suara road noise (suara ban & jalanan).
  • Penggunaan pada bagian plafon : Mengurangi suara rintik hujan dan meredam panasnya matahari.

Keunggulan dan Kelemahan Peredam Mobil

Perlu diketahui, penggunaan peredam suara pada mobil ternyata akan memberikan sejumlah keuntungan serta kerugian. Maka dari itu, sebelum membahas poin utama mengenai biaya pasang peredam mobil lebih lanjut, sebaiknya cari tahu terlebih dahulu beberapa keunggulan dan kelemahannya berikut ini.

1. Keunggulan

  • Terhindar dari kebisingan di jalan raya sehingga lebih fokus berkendara.
  • Audio mobil terdengar menjadi lebih maksimal dan berkualitas.
  • Penumpang dapat beristirahat dengan lebih nyaman.
  • Suara ban mobil tidak terlalu terdengar dari dalam.

2. Kelemahan

  • Berpotensi tidak dapat mendengar suara bahaya dari luar.
  • Bobot mobil bertambah karena adanya material peredam.
  • Engsel mobil cepat rusak karena bobot peredam cukup berat.

Jenis Peredam Mobil

Jenis Peredam Mobil

Perlu diketahui, biasanya besaran biaya pasang peredam mobil di bengkel-bengkel ditentukan berdasarkan beberapa faktor, salah satunya yaitu tentang jenisnya. Pasalnya, kini sudah tersedia cukup banyak jenis material peredam mobil yang beredar di pasaran Indonesia.

Oleh sebab itu, sebelum memutuskan untuk memasang peredam mobil, ada baiknya pahami terlebih dahulu beberapa jenisnya di pasar. Dengan begitu, nantinya kalian bisa menyesuaikan jenis peredam mobil sesuai kebutuhan dan keinginan.

1. Peredam Mobil Jelly

Jenis peredam mobil pertama yaitu jelly yang dilapisi dengan aluminium foil. Selain dapat meredam suara, peredam mobil jelly juga bisa meredam panas. Di pasaran Indonesia sendiri peredam ini merupakan paling laris atau banyak peminatnya.

2. Peredam Mobil Aspal

Apabila dibandingkan dengan jenis jelly, maka peredam mobil aspal mempunyai bobot lebih berat, yaitu sekitar 2.4 kg. Selain itu, proses pemasangan peredam mobil aspal juga membutuhkan waktu lebih lama karena harus menggunakan lem serta pemanas.

3. Peredam Mobil Busa

Sesuai namanya, jenis peredam mobil selanjutnya terbuat dari busa yang sudah terkenal dengan kualitas tinggi dalam meredam suara. Meskipun unggul dalam meredam suara, namun sayangnya peredam ini memiliki kekurangan yaitu tidak bisa meredam panas mesin kendaraan.

4. Peredam Mobil Rubber Butyl

Peredam mobil di pasaran terakhir yakni rubber butyl. Salah satu keunggulan material rubber butyl yaitu tidak mudah meleleh ketika dipakai. Selain itu, peredam mobil rubber butyl juga mampu menjaga ketahanan panas supaya tidak merambat.

Biaya Pasang Peredam Mobil

Biaya Pasang Peredam Mobil Full Body

Setelah mengetahui beberapa fungsi, kelebihan hingga keuntungan beserta jenis-jenis peredam mobil, selanjutnya kalian juga harus mengerti berapa besar biaya atau tarif jasa pemasangannya. Memang benar bahwa peredam mobil dapat dipasang sendiri apabila mengetahui tahapan-tahapannya.

Akan tetapi, untuk menghindari risiko kerusakan lain setelah pemasangan peredam, saran kami sebaiknya serahkan kepada para ahlinya di bengkel. Apabila dibandingkan dengan biaya pasang kaca film mobil, maka besaran biaya pasang peredam mobil akan sedikit lebih mahal.

Biasanya besaran harga jasa pasang peredam mobil sendiri dipengaruhi oleh beberapa hal, mulai dari jenis material, tingkat kesulitan hingga risiko pemasangannya. Adapun besaran biaya pasang peredam mobil untuk semua jenis material dan ukurannya di bengkel tersebut diantaranya yaitu seperti di bawah ini.

UkuranBiaya Pasang
SmallRp 2.400.000
MediumRp 2.650.000
LargeRp 2.850.000
PremiumRp 3.100.000
Biaya pasang peredam mobil di atas dapat berbeda di sejumlah wilayah tergantung kebijakan masing-masing bengkel.

Tips Memilih Peredam Mobil

Di atas sudah dijelaskan secara lengkap mengenai biaya pasang peredam mobil untuk semua jenis material serta ukurannya. Nah, supaya bisa mendapatkan peredam mobil terbaik sesuai kebutuhan dan keinginan, ada baiknya ikuti sejumlah tips memilihnya berikut ini.

  • Pilih peredam mobil yang mampu meredam suara kebisingan dari luar.
  • Pilih peredam dengan bobot ringan.
  • Pastikan berapa jumlah kebutuhan material peredam.
  • Tentukan pembelian peredam sesuai bagian mobil.
  • Perhatikan density dan kepadatan peredam.

Kesimpulan

Itulah sekiranya penjelasan dari Biayatarif seputar biaya pasang peredam mobil untuk semua jenis dan ukuran dilengkapi sejumlah keunggulan beserta kelemahannya. Semoga informasi di atas dapat dijadikan sebagai referensi ketika hendak memasang peredam mobil di bengkel terdekat.